PERBEDAAN TINGKAT PENGETAHUAN CARA MEMELIHARA KESEHATAN GIGI DAN MULUT MELALUI METODE CERAMAH DAN VIDEO ANIMASI PADA SISWA MI AL-MUHAJIRIN KOTA BITUNG
Abstract
Latar belakang : Penyuluhan kesehatan adalah salah satu pendidikan kesehatan yang dilakukan untuk meningkatkan derajat kesehatan gigi dan mulut. Keberhasilan pendidikan dalam hal perubahan perilaku dipengaruhi oleh metode pendidikan yang digunakan. Metode pendidikan dengan menggunakan alat bantu pendidikan yang melibatkan indera sebanyak mungkin akan memengaruhi keberhasilan pemahaman sasaran pendidikan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui perbedaan metode demonstrasi dan video animasi melalui promosi kesehatan gigi dan mulut dalam meningkatkan pengetahuan pada siswa MI Al-Muhajirin Kota Bitung. Metode : Jenis penelitian ini adalah survey analitik dengan pendekatan cross-sectional serta rancangan penelitian mengguanakan quasi experimental dengan pendekatan one group pretest posttest design. Lokasi penelitian pada MI Al-Muhajirin Kota Bitung, waktu penelitian bulan juni 2022. Jumblah populasi sebanyak 78 siswa dan jumblah sampel adalah total populasi. Pengumpulan data dengan kuesioner yang berisikan 13 pertanyaan. Data dikumpulkan dan ditabulasi menggunakan tabel distribusi frekuensi analisa data dengan menggunakan uji independen T-tes. Hasil : hasil uji menggunakan uji Independen t-test bahwa nilai p = 0,724 > α = 0,05 menunjukan bahwa tidak ada perbedaan signifikan antara metode demonstrasi dan video animasi. Kesimpulan : tidak ada perbedaan tingkat pengetahuan cara memelihara Kesehatan gigi dengan menggunakan metode demonstrasi dan video animasi